Artikel Terbaru

header ads

TIPS LEVELING DRAGON NEST LEVEL 1 - 80

Hai Adventures... Kali Ini Saya Akan Memberikan Tips Tentang Leveling Dragon nest Indonesia Level 1 - 80... Walau Level 80 Belum Update Tapi Sya Dah Persiapan Nih Untuk Memberi Info Pada Kawan2 Semua... Yuk Lansung Kita Intip,

Cekidoot...


        Leveling dari level 70-80 merupakan pengalaman leveling yang paling menyenangkan. EXP yang didapatkan lebih besar, misalnya pada leve 70 ke 71 bisa dapat 10%-13% per Dungeon. Apalagi ada bantuanntuk 1 hari. Sam EXP scroll +70% upai hari ini saya sudah menaikan 7 char ke Level 80. Waktu yang dibutuhkannya hanya berkisar 4-5 jam saja, bisa lebih cepat bila nonstop Leveling.




Membuat Char

      Leveling tidak akan dimulai jika kita belum membuat char. Gunakan nama yang baik dan ikuti Tutotial awal.

Mencari Guild

     Setelah kita melewati Tutorial awal, maka kita akan otomatis masuk ke Guild untuk Char baru, biasanya Hero Academy. Keluar dari Guild itu, lalu cari Guild baru untuk leveling. Dulu memang sulit mencari Guild baru, tetapi sekarang sudah ada sistem Recruitment Guild sehingga kita bisa Apply ke Guild yang sedang membutuhkan member.
     Dalam mencari Guild, perlu diperhatikan juga Level Guildnya. Saya sarankan minimal Level 25, supaya ada Costum Guild untuk menambah EXP. Selain itu, Perhatikan Buff Guild mu, apakah ada Buff Extra EXP.
     Ada hal yang perlu diperhatikan ketika pertama kali masuk guild. Lihatlah kotak surat dan periksa apakah ada kiriman dari GM. Biasanya GM akan memberikan Hero Document (+50% EXP) berlaku satu minggu dan sampai level 60. Selain itu, ada pula Tittle Beginning yang berguna untuk solo Hunt.



 



Level 1-10

      Sebelum memulai masuk ke Dungeon Level 1-10, gunakan Tittle Beginning terlebih dahulu. Sehingga kalian tidak perlu gear up char, hanya bermodalkan Tittle dengan Equip Putih. Pilih Dungeon yan sesusai dengan Level kalian, sehingga EXP yang didapatkan akan lebih banyak.

Level 10-16

      Kebiasaan saya untuk leveling 10-16 itu di Orc Base Camp. Alasannya karena tempatnya kecil dan jalurnya pendek. Saya biasanya masuk di mode Master. Dungeon ini mungkin agak sedikit berbeda dengan sebelumnya, sehingga perlu sedikit Gear Up (khususnya Armor +6), karena damage monsternya lebih sakit.

Level 16-24

      Rata-rata hampir semua player sudah mengetahui tempat paling enak untuk leveling 16-24, jawabannya pasti Dark Tower Magic Institute (DTMI). Map yang lumayan pendek dengan musuh yang mudah. Bagi solo player, perlu ada Gear Up dulu sebelum memasuki DTMI. Pertama buatlah minimal HP 3k dan senjata menggunakan +6 Rare atau +8 magic level 15/16. Alasannya agar lebih cepat menyelesaikan dungeon dan tidak mudah mati ketika melawan Boss. Bila kalian rasa Gear tidak bagus, jangan memaksa untuk Leveling di Abyss mode, lebih baik pada Master Mode saja.

Leveling 24-32

      Perjuangan leveling untuk Newbie akan lebih berat di tahap ini, apalagi newbie solo player. Modal yang dibutuhkan untuk Solo Leveling 24-32 adalah Epic SET level 24. Kalian harus menempa Elf Queen Set minimal sampai +6 saja. Bila harga Rough alteum mahal, utamakan menempa Senjata terlebih dahulu dan armor sampai +3 saja.
       Dungeon yang bagus untuk leveling 24-32 adalah Flooded Downstream Ruin. Kelebihannya adalah lebih cepat, untuk videonya bisa mencari di Youtube. Saya lebih memilih Leveling di Abyss mode, supaya bisa mendapatkan Dropan Rare Heraldry Plate dan Gold Bunny. Jangan pernah lupa membawa Key Dimesional Box setiap kali masuk Abyss Dungeon, karena kalian perlu mengumpulkan Fragment Dimensional Gem.

Level  32-46
    
     Equip yang saya gunakan masih Elf Queen Set (Armor), senjata bisa diganti dengan Cerberus set (bahan dari GM) atau Equip Sewaan. Equip Sewaan bisa didapatkan dengan menukar Goddess Teardrops di NPC dekat Blackmith Merlin. Saya belum pernah menyewa equip Low Level, karena Goddess Teardrop hanya didapatkan dari membuka Box Leveling level 30 ke atas atau daily PVP. Halangan yang paling utama untuk membuka Box level 30 ke atas adalah Reset Skill pada Box level 30.
        Dungeon yang digunakan untuk leveling kali ini adalah Gate of Death City (Abyss Mode). Kenapa sampai level 46? karena untuk menghemat gear (Ingat Armor saya masih Elf Queen) dan jumlah EXP yang didapatkan tidak berbeda jauh dengan Riverwort Ruin (Master Mode) pada level 40++. Bila Fragment Dimensional Gem kalian ada 800/1000/1200, tukarkan di Heraldry Scholar dengan Pouch Heraldry Skill Plate.


Level 46-50

      Hal yang perlu dilakukan sebelum memulai leveling adalah mengganti job anda. Lakukan Quest penggantian Job di Lotus Marsh. Pada Quest penggantian Job kalian akan diminta berkeliling-keliling Dungeon level 50 untuk menyelesaikannya. Ini bisa dijadikan kesempatan juga yaitu dengan mengambil semua Quest di Lotus Marsh, termasuk Daily level 46. Dengan bantuan Quest dan keliling Dungeon, maka leveling kalian akan lebih cepat.
       Biasanya setelah menyelesaikan Daily Quest dan Change Job Quest, saya bisa naik level sampai level 48. Selanjutnya, saya akan Grinding (mengulang-ulang) dungeon Riverwort Ruins (Master Mode) sampai level 50.

*Perhatikan semua Dropan dari Dungeon, misalnya ada Life Vitality, Intellect/Bear/Wind (Sesuai Job) dan Magician/Destruction/Elemen (Sesuai Job) harus kalian ambil. Karena akan berguna nantinya untuk Leveling di Level 50 ke atas.

Level 50-60

        Disini saatnya anda mengganti semua equip dengan Gear Level 50. Untungnya Dragon Nest Sea memberi bahan untuk Gear 50 gratis, jadi saya hanya tinggal menempa saja. Jangan lupa memasukan Jade di Equip kalian, gunakan jade dari hasil dropan Dungeon level 32-50. Jika tidak ada, cari di Trading House yang harganya murah saja. Tempa Equip kalian (Minimal Armor +3 dan Senjata +6), usahakan HP kalian lebih dari 50k. Kalian bisa menggunakan 2 Goddess Tear Drop untuk menyewa Main dan Second Weapon +10.
        Saya biasanya leveling di Mutant Habitat (Master Mode) sampai level 56. Setelah level 56, saya pulang ke kota dan mulai menjalani Daily dan NPC Quest di Saint Haven. Kalian bisa juga menambahkan Quest dari Main Quest, caranya adalah dengan menggunakan metode Skip Main Quest (di Dragon Nest INA belum ada). Dengan bantuan Quest maka leveling kalian tidak membosankan dan EXPnya cepat juga.







Level 60-70

       Leveling di level 60 ini kalian harus mempunyai HP minimal 100k. Masalah Gear Armor bisa didapatkan dari Hadiah Leveling dari GM dan tempa minimal +3. Main dan Second Weapon bisa menggunakan senjata sewaan dari NPC (lumayan +10). Jade bisa pakai yang level 50 (hasil dropan dari Dungeon 60). Nanti juga kalian dapat jade + equip gratisan dari Main dan Side Quest. Masalah Main Quest di Level sebelumnya, biasanya saya tidak selesaikan dan kembali Skip Main Quest sampai Main Quest Level 60.
       Pertama kali masuk Anu Arendel, jangan langsung menjalani Main Quest. Lebih baik langsung mulai Grinding di Mutant Habitat (Hard Mode) sampai level 67 atau 68. Buat solo player, jangan mengambil Daily Quest sebelum level 67 atau 68. Alasannya adalah menjaga agar Quest Papan kalian tidak sampai Master. Dungeon 70 Master pasti sangat menyulitkan kalian, khususnya yang memiliki Low Gear dan Solo Leveling. Biasanya dengan metode ini, kalian hanya akan melakukan 1x Master Mode yaitu untuk Mutant Habitat. Jika merasa tidak kuat atau terlalu lama, minta lah bantuan kepada teman Guild.

Setelah level 67 atau 68 kalian bisa memulai tahap-tahp berikut:
  • Mengambil Daily Quest di Blacksmith Merlin
  • Ambil Semua NPC Quest yang tersedia di Anu Arendel 
  • Mulai Jalani Main Quest
  • Ikuti Alur Dungeon sesusai dengan Main Quest, dengan begitu secara tidak langsung NPC Quest pun akan selesai.
  • Jangan lupakan selesaikan Remote Quest.
Biasanya setelah menyelesaikan semua Quest, kalian akan naik 2 level. Misalnya dimulai level 67, maka pada setelah Quest akan level 69 dan sisanya Grinding di Mutant Habitat. 
      Cara lain bila kalian malas melakukan Quest, bisa dengan Grinding Mutant Habitat sampai level 70, karena  EXP dengan FTG atau tanpa FTG sama saja. Kalau tidak salah, EXP per Run Dungeon untuk level 65-70 (FTG/no FTG) itu sekitar 5-6%.
Level 70-80
  

      Fiuh, akhirnya sampai juga di leveling level 80. Leveling yang paling gampang di antara semua level Cap. Pada guide leveling ke 80 ini, saya akan berikan sedikit gambar perjalanan salah satu char saya dari level 70 ke 80. Oke mari kita mulai..

Membeli Baju Guild (Bonus EXP +10%)




Bonus EXP dari Combine Skill




Membuat Party (Memudahkan dalam Pilihan Dungeon)




Leveling Time!! 


  
    Alasan utama Grinding di Abyss of Heat adalah Dungeonnya cukup Pendek dan cepat, mirip seperti DTMI. Waktu rata-rata saya clear dungeon ini adalah sekitar 2 menit.


    Ini adalah char ke 5 dalam 1 ID, sehingga mendapatkan bonus EXP Dungeon 25% dan Clear Dungeon 20%. EXP yang saya dapatkan pada level 70-71 adalah 13% per Run. Jangan lupa juga mengecek apakah Bonus EXP dari Guild sudah aktif.


       Pada char ini, saya mengambil Quest Papan hanya sampai Quest Master Mode saja, karena pada Master Mode cukup sulit untuk pengguna Low Gear. Selain itu, EXP Quest Papannya tidak terlalu besar, jadi tidak ada masalah jika tidak mengambilnya.
      Setiap kali membunuh Boss, maka akan drop Fragment of Wandering Soul. Kumpulan Fragment tersebut sampai 10 buah (10x masuk Hard Mode/ 5x masuk Master Mode). Bila sudah terkumpul bisa ditukarkan dengan Hero EXP Scroll +70%.


     Setelah mendapatkan Hero EXP Scroll, lanjut Grinding sampai level 75. Pada level 75, kembali ke kota dan ganti dungeon pada Party Info menjadi Wailling Wall.


    Dungeon Wailling Wall berada di Portal samping  Abyss of Heat. Aturannya seperti biasa, Quest papan hanya sampai Quest Master Mode.


    EXP yang didapatkan di Dungeon ini masih sama dengan Abyss of Heat, tetapi waktu untuk Clear Dungeonnya lebih cepat yaitu sekitar 1,5 menit.


     Lakukan Grinding sampai level 80 di Dungeon ini. Kalau saya tidak salah hitung, char ini sampai level 80 dalam waktu kurang dari 5 jam (ditambah istirahat dan makan). Bila kalian benar-benar Hardcore leveling mungkin bisa sampai 3 jam.



       Ok Guys Hanya Segini Aja Yang Saya Bisa Share... Semoga Artikel Ini Bisa Membantu Agan2 Yang Masih Bingung Supaya Bisa Naik Level Cepat... Sampai Jumpa Di Artikel Berikutnya... 
Bye ^ ^

Post a Comment

0 Comments